at-mo

at-mo
SELAMAT DATANG DI AT-MO BLOG MAKASIH YA SUDAH MAMPIR DI SINI JANGAN LUPA BERI KOMENTAR DAN BAGIKAN YA -

Kamis, 02 Juli 2015

Minimum system atmega16, 32, 8535 (AT-MO production)






APA ITU MINIMUM SYSTEM ?

Untuk mulai belajar mikrokontroler, harus memiliki pemahaman dasar tentang membuat rangkaian yang dinamakan rangkaian minimum system. Minimum system merupakan rangkaiana dasar yang harus dimiliki oleh mikrokontroler supaya dapat diprogram. Rangkaian minimum system sederhana minimal harus memiliki beberapa bagian berikut ini :

  • Rangkaian catu daya DC dengan tegangan sesuai dengan tegangan suplai mikrokontroler. Rangkaian catu daya ini berfungsi untuk mensuplai sumber tegangan ke mikrokontroler, agar mikrokontroler menyala.
  • Rangkaian osilator sebagai pembangkit frekuensi eksternal. Rangkaian osilator sifatnya optional, karena beberapa jenis mikrokontroler telah memiliki osilator internal namun frekuensinya lebih rendah.
  • Rangkaian antarmuka untuk pemrograman, cukup memasang konektor yang terhubung langsung ke pin-pin mikrokontroler yang berfungsi sebagai jalur pemrograman. Pada mikrokontroler AVR dikenal dengan nama ISP (In System Programming atau ISP)
  • Rangkaian antarmuka yang terhubung ke port atau jalur data pada pin mikrokontroler.


Untuk membuat rangkaian sismin Atmel AVR 16, 32, dan 8535 diperlukan beberapa komponen yaitu:
·        IC mikrokontroler ATmega8535
·        1 XTAL 4 MHz atau 8 MHz (XTAL1)
·        2 kapasitor kertas 22 pF.
·        1 kapasitor elektrolit 10 uF. 
·        2 resistor yaitu 300 ohm dan 4K7 ohm.
·        1 tombol reset pushbutton.
·        1 LED.
·        konektor header (sesuai dengan kebutuhan).

Selain itu tentunya diperlukan power suply yang bisa memberikan tegangan 5V DC.

Gambar Rangkaian Sistem Minimum ATmega 16 :




jika susah dalam membuat minimum system atmega 16/32/8538, bisa menggunkan minimum system yang bawah ini  :




Minimum System Untuk Atmega16, 32, 8535
  • 32 I / O pin
  • Klasik ATmega16 sistem minimum, menghilangkan kerumitan menyolder
  • Kristal: Soket lubang las memudahkan anda untuk menggantikan kristal, 8M kristal
  • chip Dukungan: ATmega16 / ATmega32 dan Chip yang pin-kompatibel
  • Power supply: daya adaptor atau power supply pin ekspansi eksternal (tidak mendukung ISP Download interface power supply)
  • DC-005 Daya Block (mendukung transposon adalah 5.5 * 2.1mm)
  • Memperluas luar 4 channel VCC, GND
  • Atur ulang: Power-on reset dan tombol reset
  • LED Daya ( D1) dan indikator program yang dijalankan (D2)
  • Standard ISP Download antarmuka
  • Demension: Approx. 39mm x 89mm / 1,5 x 3.5

untuk melihat Review nya bisa melihat video dibawah ini :


Sekian dan terima kasih



video akan hadir setiap minggu sore dan pastikan subscribe youtube 

1 komentar: